Jumat, 24 Juni 2022

Hai!

Wah berdebu banget yah, saking lamanya nggak nulis di sini. Hahaha *bersih-bersih

Setelah kuliah dan mulai kerja, kayanya energi keserap ke sana. Nulis di blog jadi semakin jarang. Apalagi sekarang nulis juga tiap hari, makin nggak ada energi lah untuk ngetik di luar kerjaan. Padahal nulis di luar kerjaan itu penting untung menjaga kewarasan hahaha.

Pernah suatu ketika diingetin iseng-iseng (yakin sih iseng banget ni orang, cuma nyeletuk doang), dia bilang "jangan lupa nulis selain kerjaan ya!". Tapi hasilnya emang menohok banget asli. Wakakak. Karena banyak hal yang ingin aku tuliskan di luar kerjaan. Ide-ide absurd, kritikan yang nggak smart-smart amat, atau sekadar racauan untuk journaling. Tapi semua nggak benar-benar ditumpahkan, akhirnya terlupakan. Maaf ya my time machine, aku nggak memanfaatkan kamu sebagaimana mestinya :(.

Seenggaknya menyapa dulu di sini, mungkin nanti-nanti bisa nulis lagi keluhan aneh-aneh. Misalnya.......why passion is overrated LOOOOOL. Atau kenapa kondisi kita ga berubah-berubah amat, bahkan saat baca tetralogi buru, banyak kata-kata yg masih bisa dirasain saat ini. Haha.

Anyway, sebagai catatan penting, sejak akhir 2019 hingga tulisan ini dibuat, kita semua lagi melewati pandemi Covid-19. Banyak hal terjadi, banyak hal berubah, banyak nyawa yang diambil Tuhan. Banyak, banyak, banyak. Meskipun, saat ini sudah banyak yang kembali seperti dulu, kondisi belum benar-benar baik. Aku rasa semua makin waswas karena tahu kondisi memang mudah berubah. Ga ada lagi tuh yang bisa disebut taken for granted. Karena dalam satu detik, semua bisa *poof* menghilang. Bisa saudara, orang tua, anak, pekerjaan, uang, kewarasan diri sendiri. Literally, everything. So, yeah, I get it when people tend to be more anxious these days. It is hard to think that we will always get the good one. But, it is okay. Try to enjoy the moment while it last, afterall everything is temporary, right?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar