Sabtu, 15 Desember 2012

amazing afternoon

post ini merujuk pada tanggal 12 Desember 2012 lalu, yang di-sms-in nya harus kumpul di taman lingkar perpustakaan pusat UI jam 14.30, tapi....telat disini seperti tidak bisa dihindarkan, dan baru mulai nyaris 1 jam kemudian.

FM: "oke, saya harus ngomong apa?"
MRJ: "tentang organisasi, pergerakan, kekeluargaan, inovasi, kak"
FM: "pergerakan udah sama Mulki, inovasi dudah sama Yasir, yaudah saya sisanya aja, kekeluargaan. yah saya belum berkeluarga" *ketawa semua*

langsung aja kebagian yang saya inget. mati-matian.

"oke, jadi hari itu rapat statuta jam 8 pagi. saya lagi ngerjain skripsi, karena hari itu deadline ngasih ke pembimbing. lalu stgh 8 hp nya getar, Jodi dan Reyhan perwakilan mahasiswa di rapat Statuta ga bisa hadir krn ada urusan keluarga, keluar kota. yaudah, saya dateng ke rektoran, rencana jam 10 udah ada yang gantiin saya sama Odi. Odi emang terlambat dateng jam *penulis lupa*. akhirny` kami baru bisa keluar jam stg 12. oke saya lanjut skripsi, bab 1, deadline jam 2, saya harus ngumpulin 5 bab. gapapa. jam stg 1 (atau jam 1 ya? penulis lupa lagi --") saya di sms kalau Aldo diusir dari rapat. yaudah saya ke rektorat lagi. setelah itu saya akhirnya ketemu pembimbing dan cerita semuanya. dosen pembimbing saya bilang "ya sudah Faldo kamu lulus 5 tahun aja". yaudah, gapapa, lebih baik seseorang menderita 6 bulan daripada nanti adik-adik kita kuliah mahal, ada softloan dan sebagainya" -Faldo Maldini

"banyak teman-teman yang menganggap pertanyaan "kapan lulus?" adalah pertanyaan yang sensitif, bahkan cenderung tabu. saya sih dengan PDnya akan bilang, saya lulus 5 tahun. apa poinnya lulus cepat-cepat? duluan dapat kerja, uang, kaya? jika itu, alhamdulillah saya masih bisa sekedar makan mah, sambil mulai belajar kurangi beban orang tua. kebanggaan? simbol kepintaran? well, berapa lama sih orang akan mengingat kita sebagai orang yang lulus cepat, atau dengan IPK sempurna? paling saat-saat awal masuk dunia kerja saja. dalam 5, 10, 20 tahun orang-orang akan lupa, dan itu hanya jadi kisah mainstream dalam sejarah.
saya sih lebih memilih untuk bekerja keras megubah aliran sejarah. orang-orang tidak akan mengenang kita sebagai orang yang lulus lebih cepat atau lebih lama kok, yang dikenang dan dicatat dalam sejarah adalah apa hal besar, penting, signifikan yang pernah kita lakukan? jika tidak ada, ya takkan ada kita dalam catatan sejarah." -Yasir Mukhtar

"kita ga tau orang yang kita kenal itu akan merepotkan kita atau menolong kita di kemudian hari" -Faldo Maldini
"orang itu, kalau ngerjain sesuatu yang keren, akan muncul excitement, dan itu adiktif. makanya mau lagi, mau lagi." -Yasir Mukhtar

rasanya adem. ayem. sharing yang bener-bener membawa sesuatu setelah keluar dari lingkaran. bagiku sih.

selamat turun jabatan buat bang Faldo, bang Yasir, bang Mulki, bang Yoga. dan selamat melanjutkan perjalanan buat kak Romi, kak Citra, kak Eko, jak Naghaz. semua temen-temen BWB 2012, semoga berhasil :-) senang jadi bagian dari kalian!

maaf juga ini kalo kalimatnya ada yang bolong-bolong, semoga persepsinya sama deh huehehe

1 komentar:

  1. Hey! I LOVE THIS! Really! Thanks for write this as a record. Aaaaaaaaand, I'm requesting permission to copy some quotations here. I thank you so much. :D

    BalasHapus